PENGELOLAAN PASIEN DENGAN HARGA DIRI RENDAH DI WISMA ARIMBI RUMAH SAKIT JIWA Prof. Dr. SOEROJO MAGELANG

CAHYANI, DWI MUTHI (2023) PENGELOLAAN PASIEN DENGAN HARGA DIRI RENDAH DI WISMA ARIMBI RUMAH SAKIT JIWA Prof. Dr. SOEROJO MAGELANG. D3 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.

[img] Text
MANUSKRIP MUTHI(1) - Dwi muthi_10.docx
Restricted to Registered users only

Download (508kB)
[img] Text
Pengesahan Manuskrip - Dwi muthi_10.pdf

Download (81kB)
[img] Text
Lampiran Depan - Dwi muthi_10.pdf

Download (788kB)
[img] Text
Asbtrak - Dwi muthi_10.pdf

Download (90kB)
[img] Text
BAB I - Dwi muthi_10.pdf

Download (123kB)
[img] Text
BAB III - Dwi muthi_10.pdf

Download (110kB)
[img] Text
BAB V - Dwi muthi_10.pdf

Download (84kB)
[img] Text
Lembar konsultasi - Dwi muthi_10.pdf

Download (1MB)
[img] Text
KTI FIX LENGKAP MUTHI - Dwi muthi_10.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
KTI FIX LENGKAP MUTHI - Dwi muthi_10.docx
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Harga diri rendah adalah perasaan malu atau rendah diri yang diakibatkan oleh kekurangan diri dan biasanya hasil dari evaluasi negatif terhadap diri sendiri atau orang lain di lingkungan yang sama. Dampak yang ditimbulkan apabila harga diri rendah tidak segera ditangani maka dapat mengakibatkan gangguan interaksi sosial, menarik diri, perubahan penampilan peran, keputusan maupun munculnya perilaku kekerasan yang beresiko mencederai diri, orang lain dan lingkungan. Penulisan ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan pasien dengan harga diri rendah melalui penerapan strategi pelaksanaan harga diri rendah di Rumah Sakit Jiwa Prof. Dr. Soerojo Magelang. Jenis penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan memberikan pengelolaan berupa perawatan pasien dalam mengatasi harga diri rendah. Teknik pengumpulan data dilakukan menggunakan pendekatan metodologi keperawatan dimulai dari pengkajian, merumuskan diagnosa keperawatan, menetapkan intervensi keperawatan, implementasi keperawatan dan evaluasi keperawatan. Pengelolaan harga diri rendah dilakukan selama 3 hari pada pasien. Hasil pengkajian didapatkan data bahwa pasien merasa bingung dan malu, kontak mata pasien kurang, pasien tampak melamun dan menyendiri. Implementasi untuk mengatasi harga diri rendah dengan menerapkan strategi pelaksanaan harga diri rendah, yaitu strategi pelaksanaan 1 mengidentifikasi kemampuan melakukan kegiatan dan aspek positif pasien, strategi pelaksanaan 2 yaitu mengevaluasi kegiatan pertama, melatih kegiatan selanjutnya yang sudah direncanakan sebelumnya dan pemberian obat dilanjutkan strategi pelaksanaan 3 yaitu mengevaluasi kegiatan kedua dan melatih kegiatan selanjutnya. Evaluasi dari pengelolaan pasien masalah pasien teratasi ditandai dengan perasaan malu pasien sudah tidak ada. Bagi perawat di rumah sakit jiwa agar dapat meningkatkan pendidikan kesehatan pada keluarga dalam pencegahan kekambuhan pada harga diri rendah di rumah.

Item Type: Thesis (D3)
Contributors:
ContributionContributorsNIDNEmail
Thesis advisorPuji Astuti, Ananidn0625067604library@unw.ac.id
Keywords: Harga Diri Rendah, Pengelolaan, Strategi Pelaksanaan,DWI MUTHI CAHYANI 081201012
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas > D3 Keperawatan
Depositing User: UPT Perpustakaan UNW 2
Date Deposited: 16 Nov 2023 08:33
Last Modified: 16 Nov 2023 08:33
URI: http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/3469

Actions (login required)

View Item View Item