Purnamasari, Dina (2019) HUBUNGAN LINGKUNGAN SOSIAL DENGAN PERILAKU MEROKOK PADA ANAK USIA SEKOLAH DI SDN CANDIREJO 01 UNGARAN (. S1 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.
Text
ARTIKEL.pdf Download (650kB) |
|
Text
SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Perilaku merokok adalah aktivitas membakar tembakau dan daun tar, serta menghisap asap yang telah dihasilkan dari pembakaran tembakau dan daun tar. Faktor lingkungan sosial yang mempengaruhi perilaku merokok diantaranya keluarga, teman sebaya, dan iklan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan lingkungan sosial dengan perilaku merokok pada anak usia sekolah di SDN Candirejo 01 Ungaran. Jenis desain dalam penelitian ini menggunakan survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah siswa di SDN Candirejo 01 Ungaran kelas 4, 5, dan 6. Sampel diambil menggunakan total sampling yaitu sebanyak 97 siswa. Instrument penelitian yang digunakan adalah kuesioner. Uji analisis data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lingkungan sosial dengan perilaku merokok pada anak sekolah SDN Candirejo 01 Ungaran dengan 97 respoden didapatkan bahwa lingkungan sosial yang mendukung sebanyak 55 orang (56.7%), sedangkan anak sekolah dengan lingkungan sosial tidak mendukung sebanyak 42 orang (43.3%). Ada hubungan antara lingkungan sosial dengan perilaku merokok pada anak SDN Candirejo 01 Ungaran dengan nilai Chi-square X² sebesar 23.060 dengan p-value sebesar 0.000 < α (0,05). Hendaknya anak - anak lebih berhati – hati dalam memilih teman, menolak ajakan teman ketika melakukan hal yang negative, meniru perilaku yang baik dari orang tua. Menambah wawasan tentang bahaya merokok melalui penyuluhan sehingga mereka mengetahui akibat yang ditimbulkan dari rokok, dan berhenti untuk mencoba merokok.
Item Type: | Thesis (S1) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Keywords: | Lingkungan Sosial, perilaku merokok, remaja | ||||||||||||
Subjects: | R Medicine > RT Nursing | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas > S1 Keperawatan | ||||||||||||
User Id: | UPT Perpustakaan UNW 1 | ||||||||||||
Date Deposited: | 10 Dec 2019 03:14 | ||||||||||||
Last Modified: | 10 Dec 2019 03:14 | ||||||||||||
URI: | http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/73 |
Actions (login required)
View Item |