Nadliroh, Silvi Ainun (2023) GAMBARAN PERILAKU KERJA AMAN PADA PETANI HORTIKULTURA DI DESA NYATNYONO KECAMATAN UNGARAN BARAT KABUPATEN SEMARANG. S1 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.
Text
ARTIKEL SILVI - 021191034 - Silvi ainun.docx Restricted to Registered users only Download (230kB) |
|
Text
PENGESAHAN ARTIKEL SILVI - Silvi ainun.pdf Download (197kB) |
|
Text
Abstrak - Silvi ainun.pdf Download (192kB) |
|
Text
Lampiran Depan - Silvi ainun.pdf Download (1MB) |
|
Text
BAB I - Silvi ainun.pdf Download (135kB) |
|
Text
BAB III - Silvi ainun.pdf Download (275kB) |
|
Text
BAB V - Silvi ainun.pdf Download (186kB) |
|
Text
KONSULTASI SILVI - Silvi ainun.pdf Download (353kB) |
|
Text
SILVI AINUN N_021191034 - Silvi ainun.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
|
Text
SILVI AINUN N_021191034 - Silvi ainun.docx Restricted to Registered users only Download (24MB) |
Abstract
Secara global terdapat 107.705 kasus orang yang meninggal dunia akibat keracunan pestisida (WHO, 2015). Resiko keracunan pestisida dapat dikurangi dengan melakukan perilaku kerja aman. Penggunaan APD yang tidak lengkap dan personal hygiene yang kurang baik berisiko terkait dengan keracunan pestisida pada petani. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran perilaku kerja aman pada petani hortikultura di Desa Nyatnyono Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang. Metode : Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif kuantitatif menggunakan pendekatan cross sectional.. Populasi dalam penelitian ini adalah petani hortikultura di Desa Nyatnyono sebanyak 201 petani. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 67 responden yang didapatkan menggunakan metode purposive sampling. Pengambilan data diperoleh dari kuesioner, wawancara, dan observasi. Data dianalisis secara univariat. Hasil analisis data disajikan dalam bentuk tabel ditribusi frekuensi persentase dan narasi. Hasil : Penggunaan APD pada petani di Desa Nyatnyono saat bekerja menggunakan pestisida yaitu tidak lengkap sebagian besar petani tidak menggunakan alat pelindung diri mata. Sebagian besar responden memiliki kategori hygiene tangan kurang yaitu sebanyak 41 orang (61,2%). Sebagian besar responden memiliki kategori hygiene badan baik yaitu sebanyak 53 orang (79,1%) dan sebagian besar responden memiliki kategori hygiene pakaian kurang yaitu sebanyak 51 orang (76,1%). Simpulan : Penggunaan APD petani saat melakukan penyemprotan pestisida yaitu tidak lengkap sebanyak 100%. Kategori tidak lengkap ini ditentukan apabila petani tidak menggunakan salah satu atau lebih APD pada saat melakukan penyemprotan pestisida. Personal hygiene pada petani hortikultura di Desa Nyatnyono Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang sebagian besar responden memiliki kategori 7 personal hygiene kurang yaitu sebanyak 38 orang (56,7%) dan sebagian kecil memiliki personal hygiene baik yaitu sebanyak 29 orang (43,3%).
Item Type: | Thesis (S1) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Keywords: | Perilaku Kerja Aman, Penggunaan Alat Pelindung Diri, Personal Hygiene,Silvi Ainun Nadliroh 021191034 | ||||||||
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) | ||||||||
Divisions: | Fakultas UNW > S1 Kesehatan Masyarakat | ||||||||
User Id: | UPT Perpustakaan UNW 2 | ||||||||
Date Deposited: | 03 Jun 2024 01:19 | ||||||||
Last Modified: | 03 Jun 2024 01:19 | ||||||||
URI: | http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/4250 |
Actions (login required)
View Item |