BUNGA ARFENI, EUODIA (2019) INDEKS GLIKEMIK PADA FORMULA MODIFIKASI MODISCO III (Modified Dried Skimmed Milk and Coconut Oil) LABU KUNING (Cucurbita moschata). S1 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.
Text
Skripsi Euodia Bunga A.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
|
Text
Artikel Euodia Bunga A.pdf Download (338kB) |
Abstract
Masalah kurang gizi pada lansia masih banyak terjadi akibat penurunan keadaan fisiologis dan asupan makan. Modisco III Labu Kuning merupakan minuman fungsional tinggi energy, serat dan zat bioaktif. Bahan pangan yang mengandung serat dapat menurunkan nilai indeks glikemik. Tujuan : Menganalisis indeks glikemik formula modifikasi Modisco III (Modified Dried Skimmed Milk and Coconut Oil) Labu Kuning (Cucurbita moschata) Metode : Desain penelitian ini adalah True eksperimental Pretest – Posttest. Subyek penelitian adalah tikus jantan galur wistar jantan dengan jumlah sampel 18 ekor yang dibagi menjadi 3 kelompok : 1 kelompok pangan acuan glukosa murni dan 2 kelompok pangan uji (formula Modisco III Standard dan formula Modisco III Labu Kuning) masing-masing kelompok terdiri dari 6 ekor tikus. Kadar glukosa darah diukur menggunakan GOD-PAP. Analisis nilai indeks glikemik menggunakan rumus AUC. Analisis statistik menggunakan uji one way ANOVA (α=0,05). Hasil : Nilai indeks glikemik formula modifikasi Modisco III Labu Kuning adalah 15,70 dan Modisco III Standar adalah 51,91 keduanya termasuk kedalam kategori rendah (IG<55). Ada perbedaan antara nilai indeks glikemik formula Modisco III Labu Kuning dan formula Modisco III Standar dengan p-value 0,0001 (p<0,05). Simpulan : Nilai indeks glikemik formula modifikasi Modisco III Labu Kuning adalah 15,70 termasuk dalam kategori rendah .
Item Type: | Thesis (S1) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Keywords: | Indeks Glikemik, Modisco, Labu Kuning | ||||||||||||
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas UNW > S1 Gizi | ||||||||||||
User Id: | UPT Perpustakaan UNW 2 | ||||||||||||
Date Deposited: | 08 Jan 2020 04:09 | ||||||||||||
Last Modified: | 08 Jan 2020 04:09 | ||||||||||||
URI: | http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/299 |
Actions (login required)
View Item |