HUBUNGAN GAYA HIDUP DENGAN KEJADIAN REUMATIK PADA LANSIA DI PUSKESMAS UNGARAN TIMUR KABUPATEN SEMARANG

Sapta, Vondi Mega Julianda (2019) HUBUNGAN GAYA HIDUP DENGAN KEJADIAN REUMATIK PADA LANSIA DI PUSKESMAS UNGARAN TIMUR KABUPATEN SEMARANG. S1 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.

[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (496kB)
[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Latar Belakang : Reumatik adalah gangguan berupa kekauan, pembengkakan, nyeri dan kemerahan pada daerah persendian dan jaringan sekitarnya. Nyeri pada reumatik umumnya di tangan, sendi siku, kaki, pergelangan kaki dan lutut. Nyeri dan bengkak pada sendi dapat berlangsung terus menerus dan semakin lama gejala keluahnya akan semakin berat. Salah satu penyebab reumatik adalah gaya hidup yang kurang sehat. Gaya hidup merupakan faktor yang penting yang sangat mempengaruhi kehidupan masyarakat. Gaya hidup tidak sehat dapat menimbulkan penyakit, misalnya makanana, aktifitas fisik, stress dan merokok Tujuan : Mengetahui hubungan gaya hidup dengan kejadian reumatik pada lansia di puskesmas ungaran kecamatan ungaran Timur kabupaten semarang Metode : Desain penelitian ini deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah 61 siswa dengan jumlah sampel 61 responden menggunakan metode total sampling. Instumen yang digunakan adalah kuesioner. Analisis bivariant menggunakan uji kolmogorov- smirnov Hasil : ada hubungan gaya hidup dengan kejadian reumatik pada lansia di puskesmas ungaran kecamatan ungaran Timur kabupaten semarang, pada pola makan dalam kategori kurang baik 36 responden (59%), kebiasaan merokok dalam kategori ringan 31 responden (50,8%), aktifitas fisik dalam kategori kurang aktif dengan 33 responden (54,1%) dan gaya hidup lansia dalam kategori kurang baik dengan 46 repsonden (75,4%). reumatik didominasi pada klasifikasi possible rheumatoid arthritis 29 responden (47,5%). Saran : Diharapkan lansia dapat memperbaiki gaya hidup lebih sehat, seperti mengontrol pola makan dengan mengurangi makanan tinggi purin, dengan mengurangi merokok, memperbaiki aktifitas fisik.

Item Type: Thesis (S1)
Contributors:
ContributionContributorsNIDNEmail
UNSPECIFIEDGipta, Galih WidodoUNSPECIFIED0619047703
UNSPECIFIEDEko, SusilopUNSPECIFIED0627097501
Keywords: Gaya Hidup, Reumatik
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas > S1 Keperawatan
Depositing User: UPT Perpustakaan UNW 3
Date Deposited: 05 Dec 2019 03:16
Last Modified: 05 Dec 2019 03:16
URI: http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/27

Actions (login required)

View Item View Item