HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN MOTIVASI MELAKUKAN PEMERIKSAAN IVA TEST PADA WUS DESA JEMBRAK DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PABELAN KABUPATEN SEMARANG

Safitri, Eka (2019) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG KANKER SERVIKS DENGAN MOTIVASI MELAKUKAN PEMERIKSAAN IVA TEST PADA WUS DESA JEMBRAK DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PABELAN KABUPATEN SEMARANG. D4 thesis, Universitas Ngudi Waluyo.

[img] Text
ARTIKEL EKA PUNG.pdf

Download (317kB)
[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Latar Belakang: Kanker serviks adalah kanker yang sering dialami wanita dengan perkiraan 570.000 kasus baru pada tahun 2018 yang mewakili 6,6% dari semua kanker wanita. Berdasarkan Global Cancer Observatory (2018), kasus kanker serviks di Indonesia dengan tingkat kejadian 23,4 per 100.000 penduduk dengan kematian 13,9 per 100.000 penduduk. Kasus kematian di Jawa Tengah akibat kanker serviks sebanyak 2.829 (2,1%). Fenomena tersebut disebabkan karena rendahnya cakupan deteksi dini kanker serviks inspeksi visual dengan menggunakan inspeksi visual asam asetat (IVA). Tujuan: Mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang kanker serviks dengan motivasi melakukan pemeriksaan IVA pada wanita usia subur Desa Jembrak di Puskesmas Pabelan Kabupaten Semarang. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Sampel dalam penelitian 80 wanita usia subur. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner tingkat pengetahuan tentang kanker serviks dan motivasi melakukan pemeriksaan IVA pada wanita usia subur Desa Jembrak di wilayah kerja Puskesmas Pabelan Kabupaten Semarang. Analisa data menggunakan uji korelasi Chi Square. Hasil: Hasil uji chi-square menunjukkan bahwa secara statistik terdapat hubungan tingkat pengetahuan tentang kanker serviks dengan motivasi melakukan pemeriksaan IVA pada wanita usia subur Desa Jembrak di wilayah kerja Puskesmas Pabelan Kabupaten Semarang dimana nilai (ρ-value = 0,002). Kesimpulan: Ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan tentang kanker serviks dengan motivasi melakukan pemeriksaan IVA pada wanita usia subur Desa Jembrak di wilayah kerja Puskesmas Pabelan Kabupaten Semarang. Saran: Diharapkan wanita usia subur melakukan pemeriksaan IVA secara teratur sehingga dapat mendeteksi resiko terjadinya kanker serviks secara dini

Item Type: Thesis (D4)
Keywords: Pengetahuan, Kanker Serviks, Motivasi,IVA TEST
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Fakultas UNW > S1 Kebidanan
Depositing User: UPT Perpustakaan UNW 4
Date Deposited: 07 Jan 2020 02:59
Last Modified: 07 Jan 2020 02:59
URI: http://repository2.unw.ac.id/id/eprint/254

Actions (login required)

View Item View Item